CFP

           idsecconf 2011 Palembang -- Call of paper

Kami dari  komite  idsecconf  2011  Palembang  memberi    kesempatan  pada
rekan-rekan  penggiat  keamanan  komputer  di  seluruh    Indonesia  untuk
berpartisipasi lewat penyerahan paper.

Kali ini, kami    akan  menggelar  sistem  pemisahan  level  paper,  yaitu
kategori pemula dan lanjutan:
- level "pemula"
materi ini nantinya ditujukan pemateri (anda) untuk peserta dengan tingkat
pengetahuan dasar  atau relatif minimal mengenai  hacking  namun  memiliki
pengetahuan  cukup mengenai operasional komputer.

- level "lanjutan"
materi ini nantinya ditujukan pemater (anda)i untuk peserta  yang  telah
memiliki  dasar hacking  namun sekedar  coba-coba  atau  telah memiliki
pemahaman  mendalam mengenai teknik hacking secara partial ataupun
menyeluruh.

Anda bisa  memilih  untuk  berpartisipasi  di  salah  satu  jalur  level
tersebut.  Untuk saat ini, diasumsikan porsi untuk  masing-masing  level
sama besar.  Artinya kami mencoba berimbang  dalam  memberi  kesempatan,
baik yang berminat di level pemula maupun lanjutan. Sebutkan level yang
anda tuju dalam submission paper, atau bisa juga  kami    yang  menentukan
berdasarkan bobot tulisan.

Topik yang kami cari adalah yang berkaitan dengan:

- Web hacking
- Wireless hacking
- Metode Penetration testing
- Forensic dan Anti Forensic
- Kriptografi
- Fuzzing
- Exploit writing
- System hardening
- Lock Picking
- Open Hardware Implementation
- Mobile Security


Jika anda memiliki judul paper diluar cakupan topik diatas,  kami  masih
terbuka  untuk    mempertimbangkannya  selama   masih   berkaitan   dengan
security.

Paper disarankan dibuat dengan program Open Office Writer dengan  ukuran
halaman "Letter". Gambar bisa langsung disisipkan ke dalam dokumen atau
dibuat terpisah. Tulisan dibuat tanpa dipilah-pilah menjadi 2 kolom atau
lebih (layaknya format koran atau majalah)

Format gambar adalah PNG dengan ukuran dimensi maksimal (lebar x tinggi)
640 x 480 pixel dengan resolusi 72 pixel per    inch.    Jika  nama  file
dipisahkan, mohon nama file dirujuk dari naskah.   Setiap  gambar  harap
disertai keterangan secukupnya.  Dokumen harap    dikonversi  menjadi  PDF
dengan tingkat resolusi paling maksimal.  Ini dilakukan agar kami  mudah
mereview di platform apapun.

Pengiriman naskah ditujukan ke e-mail  address:  submit[eT]idsecconf.org
paling lambat 28 Mei 2011. Pengumuman paper yang lolos untuk presentasi
on stage akan diumumkan tanggal 1 Juni 2011.

Keputusan penerimaan atau penolakan  paper  adalah  sepenuhnya    wewenang
komite idsecconf 2011 dan tidak bisa diganggu gugat. Bagi yang papernya
diterima,  akan  menerima  pemberitahuan  tertulis  lewat  e-mail  untuk
persiapan   presentasi     on-stage    pada    acara    idsecconf    2011.

Berhubung pelaksaan yang dilakukan di luar Jawa,  kami    mempertimbangkan
untuk memberikan sejumlah dana untuk bantuan akomodasi (biaya perjalanan
dan penginapan serta konsumsi).  Kepastian besarnya dana ini  akan  kami
umumkan kemudian bagi yang papernya dinyatakan lolos.

Beberapa catatan tambahan:

1.   Karya  tulis  yang  dikirimkan   hendaknya   adalah   karya   tulis
asli   yang   tidak   mengandung   unsur   plagiat   atau    pencantuman
karya  orang  lain  tanpa  referensi.    Apabila   saat     seleksi   paper
dan/atau  di  kemudian    hari  ditemukan  unsur    plagiat,   maka   komite
akan   menggugurkan   paper   tersebut      dan     komite    tidak    akan
bertanggung  jawab  atas  segala  unsur  pidana/perdata   yang     mungkin
timbul  akibat  tindakan plagiat tersebut.

2.  Harap mencantumkan identitas minimal berupa alamat e-mail yang  bisa
dihubungi pada paper.  Ini untuk memudahkan  korespondensi  antara  team
seleksi dan  pengirim  serta  jika  ada  pihak    yang  ingin  menghubungi
pemateri di kemudian hari secara langsung

Jika memungkinkan, identitas tambahan berupa GPG key  boleh  dicantumkan
pada bagian akhir tulisan.

3. Pada saat pengumuman, paper yang lolos seleksi akan otomatis nantinya
dipublikasi ke khalayak luas di Internet.   Jika  pemateri  berkeberatan
terhadap hal ini, harap segera memberitahu  komite  paling  lambat  saat
kami meminta softcopy materi presentasi.

4. Terkait paper yang terpilih yang dikirimkan oleh 2 orang atau lebih, perlu kami
tegaskan bahwa pihak panitia hanya bisa memberikan subsidi untuk 1 pemateri saja.

5. Pada Paper/presentasi, tidak diperkenankan untuk menjual atau mempromosikan
produk/perusahaan, khususnya perusahaan security.


Kami tunggu partisipasi anda semuanya!

salam,


komite idsecconf 2011

Di Dukung Penuh Oleh

Di Dukung Penuh Oleh